SEKATO.ID|JAMBI- Selasa (9/11) Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani membuka Workshop Pengawasan Atas Pengelolaan Keuangan Desa Dengan Menggunakan Aplikasi Siswakeudes Dan Pengukuhan Pengurus Asosiasi Auditor Intern Pemerintah Indonesia (AAIP) Provinsi Jambi yang bertempat di aula rumah dinas Gubernur Jambi.
Dalam pembukaan Workshop dan pengukuhan pengurus AAIP tersebut, Wakil Gubernur Jambi sangat mengharapkan bisa benar – benar mengawasi penggunaan anggaran.
Saya berharap tidak ada satu rupiah pun yang salah sasaran, tidak ada yang disalahgunakan, apalagi di korupsi, sehingga apa yang kita kerjakan menjadi pahala, berkah dan bermanfaat “. Ujar Wagub saat membuka kata sambutan.
“Diharapkan melalui workshop aplikasi Siswaskeudes hari ini dapat menjamin penggunaan anggaran dana desa Secara akuntabel, efisien dan efektif sehingga hasilnya bermanfaat bagi masyarakat.” Ujar Wagub dihadapan peserta Workshop yang berasal dari kabupaten/kota se provinsi Jambi.
Ditambahkan Wagub Abdullah Sani kepada peserta Workshop agar kegiatan hari ini bisa di manfaatkan untuk meningkatkan kompetensi diri sehingga bisa memberikan manfaat untuk orang lain.
“Sebelum kita memberikan sesuatu kepada orang lain, maka sebaiknya kita terlebih dahulu membekali diri kita, jika kita ingin menerapkan sistem aplikasi Siswaskeudes pada perangkat desa, maka terlebih dahulu kita harus memahami tujuan dari implementasi aplikasi agar bermanfaat bagi masyarakat,” Pungkas Wagub.
Terlihat hadir di workshop tersebut Perwakilan Inspektorat jenderal kementerian dalam negeri diwakili inspektur III kementerian dalam negeri, Kepala Inspektorat Provinsi Jambi, BPKP Perwakilan Jambi, kadis PMD kabupaten/kota se provinsi Jambi.(dk)
Discussion about this post