SEKATO.ID, KERINCI – Terkait Pekerjaan pemeliharaan saluran irigasi Belui Tinggi Kecamatan Depati Tujuh Kabupaten Kerinci yang saat ini tengah dikerjakan lagi-lagi tuai kriik tajam dari aktivis kerinci.
Seperti diketahui sebelumnya, Operasional dan Pemeliharaan (OP) pada pembersihan saluran irigasi yang dikerjakan ini, diduga cacat mutu.
Hal ini seperti disampaikan Aktivis Senior Zoni Irawan kepada awak media pada Selasa (4/02/25).
“Ya, kami minta pihak BWSDA Sumatera VI untuk turun dan cek segera lokasi pekerjaan lansung, ada indikasi cacat mutu dan merugikan negara disini,” sebut Zoni.
“Masa iya sekelas instansi Provinsi jambi pada kegiatan Operasional dan Pemeliharaan (OP) seperti ini pekerjaannya,” ujarnya.
“Kami harap untuk aparat Penegak hukum agar dapat memanggil dan periksa pihak balai serta oknum pelaksana pada kegiatan Operasional dan Pemeliharaan saluran irigasi Belui tinggi ini, kalau andai nantinya terbukti bermasalah mohon proses dan tindak segera oknum- oknum ini sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku,” tegas Zoni yang juga merupakan putra asli 4 desa Belui ini.
Sementara pihak BWSDA Sumatera VI, hingga berita ini dipublish belum diperoleh tanggapan resmi terkait pekerjaan Operasional dan Pemeliharaan di saluran irigasi miliknya.
(Tim)
Discussion about this post