SEKATO.ID – Dari 12 Desa dan 2 Kelurahan Muara Tembesi mengirim anggota Satlinmas untuk mengikuti pelatihan dan pembekalan materi, guna meningkatkan kinerja Satlinmas sesuai yang diharapkan.
Dengan keberadaan anggota Satlinmas di tengah masyarakat, peran Polisi dan TNI akan terbantu dalam tugasnya melindungi dan ketertiban masyarakat.
Pada hakekatnya, satlinmas akan jadi teladan bagi kita semua dan bahkan Polisi dan TNI. Karena Satlinmas merupakan garda terdepan dan bersinggungan langsung dalam masyarakat.
Dalam menjalan kan tugas ini ada kebijakan kebijakan, seperti kebijakan nasional Permendagri Nomor 26 tahun 2020 tentang keamanan, ketertiban masyarakat (Kamtibmas) satuan.
Dalam sambutannya Bahtiar meminta bantuan kepada anggota Satlinmas. “Saya mohon bantuannya untuk anggota Satlinmas, sehingga terbentuklah nanti keamanan, ketentraman dan ketertiban di desa-desa” Ujar Bahtiar.
Diakhir arahnya Wakil Bupati Batang Hari Bahtiar menyampaikan ucapan terimakasih dan selamat kepada anggota Satlinmas yang sudah di kukuhkan hari ini.
“Selamat kepada anggota Satlinmas dan terimakasih pelaksanaan Diklat yang dilaksanakan hari ini mudah mudahan bermanfaat dan menjadi perhatian untuk meningkatkan kapasitas kinerja keamanan daerah kedepannya”. Tutup nya
Turut Hadir dalam kegiatan ini Bapak Camat Muara Tembesi Edi Purwanto, S. P Babinsa Aswandi, Bhabinkamtibmas Agus Pramono, Kasatpol PP Adnan, Kades/Lurah, BPD, serta ketua panitia pelaksana pengukuran Satlinmas Muhammad Nuh dan tamu undangan. (Red)
Discussion about this post