SEKATO.ID | JAMBI – Kepala SMA Titian Teras (TT) Abdurrahman Sayoeti, Pahrin Wirnadian di mutasi menjadi Kepala SMA 9 Muarojambi. Kini, Adi Triono yang ditunjuk sebagai Plt Kepala Sekolah bersama Jhon Eka Powa yang menjabat sebagai Ketua Tim Kedisiplinan di sekolah tersebut.
Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan SMA Disdik Provinsi Jambi, Misrinadi mengungkapkan bahwa kedua orang tersebut setelah di tunjuk untuk mengemban jabatan di SMA tersebut langsung bekerja dan melakukan rapat internal serta perpisahan dengan Kepala Sekolah sebelumnya.
“Mereka sudah berkantor di SMA TT, sekalian pelepasan Kepsek SMAN 9 Muarojambi, juga langsung pemilihan Wakil Kepsek yang baru, dipilih secara demokratis dengan suara terbanyak,” kata Misrinadi, Kamis (10/2).
Dalam rapat tersebut, Misrinadi mengatakan bahwa mereka membahas pembenahan sistem pendidikan dan peningkatan kedisiplinan yang sesuai dengan pola asuh terhadap anak-anak SMAN TT. “Sebagaimana yang telah ditugaskan kepada Plt termasuk Ketua Tim Kedisiplinan, termasuk standar pembiayaan juga dibahas,” tegasnya.
Tugas yang diberikan oleh Gubernur Jambi kepada mereka adalah dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. ”Mudah-mudahan sesuai dengan harapan, dan hari ini mereka langsung rapat membahas program program kerja kedepan,” tutupnya. (*)
Discussion about this post