SEKATO.ID — Calon Bupati kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabar) Anwar Sadat meminta kepada para pendukung untuk bijak dalam menggunakan media sosial (medos) baik itu Facebook maupun paltform lainnya dan tidak mudah terprovokasi isu dan fitnah. Hal itu ia sampaikan saat peresmian Posko Oke Gas, Jumat (5/7/2024).
Anwar Sadat yang merupakan kandidat petahana ini meminta kepada para pendukung dan simpatisannya untuk tidak terprovokasi dengan isu-isu provokatif yang tersebar diberbagai media sosial (medsos). Bahkan isu dari mulut ke mulut untuk tidak terprovokasi terkait hal itu.
” Saya harap pendukung mampu kendalikan diri, jangan mudah terpancing dengan isu provokatif dan fitnah, biarkan orang menjelekan dan fitnah kita, kita bawah senyum dan santun saja.” Katanya.
Bupati Tanjabbar ini juga mengingatkan masyarakat saat ini sudah pintar dan paham situasi. Ia juga meminta agar para pendukung untuk tidak menanggapi segala isu yang ada.
” Yakin dan percaya lah kemenangan yang bermartabat itu tidak perlu pakai yang tidak baik dan menyakiti hati seseorang, berlaku santun justru lebih mengajak, ” ujarnya.
Ketua Tim Pemenangan Daerah (TKD) UAS-Katamso, H.Muhamad Fadli, SH, menghimbau kepada seluruh tim untuk berhati-hati. Terutama saat mengunakan media sosial (medsos. Medsos agar bisa menjadi tempat yang bijak bagi para pendukung Anwar Sadat Lanjutkan.
“Saya percaya kita dapat menangkan pasangan UAS-KATAMSO untuk lanjutkan dua periode, tidak harus kita melakukan hal-hal yang sifatnya memfitnah dan Menjelekan Insyaallah kemenangan dapat dicapai, ” Himbaunya
Discussion about this post