SEKATO.ID | JAMBI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi akan terus monitor pelaksanaan program multi years infrastruktur Gubernur Jambi.
“Pelaksanaan multi years itu diminta berjalan sesuai jadwalnya,” ujar Wakil Ketua Komisi III DPRD Provinsi Jambi dari Fraksi Partai Golkar Ivan Wirata.
Menurut perkiraan Ivan, multi years itu seharusnya sudah tekontrak. Namun pihaknya belum menerima laporan dari pihak terkait.
“Iya seharusnya sudah, Tapi saat ini kita belum menerima laporan dari OPD terkait Dinas PUPR,” kata Ivan Wirata.
Adapun terkait hal ini, Ivan menambahkan bahwa pihaknya akan selalu melakokan monitoring. “Terhadap multi years ini akan selalu kami monitor,” ungkapnya. (HP)
Discussion about this post